Tambahan 4 Orang Genapkan Positif Covid-19 di Kediri Jadi 110 Kasus

Tambahan 4 Orang Genapkan Positif Covid-19 di Kediri Jadi 110 Kasus Ilustrasi.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Di Kabupaten per 1 Juni 2020 ini, terdapat 4 tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19. 

Yaitu 1 kasus klaster pabrik rokok Mustika Tulungagung warga Desa Banggle Kecamatan Ngadiluwih, 1 kasus klaster Araya Tulungagung warga Desa Jambean Kecamatan Kras, dan 2 kasus klaster baru warga Desa Gampeng Kecamatan Gampengrejo. Semua pasien tambahan tersebut saat ini menjalani isolasi mandiri.

"Dengan demikian, saat ini terdapat 110 kasus positif Covid-19 di Kabupaten , dengan rincian 93 orang dirawat, 9 orang sembuh dan 8 orang meninggal," tutur Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dr. Ahmad Chotib, dalam rilisnya, Senin (1/6/2020). 

Dengan tambahan 4 kasus ini, rincian klaster kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten adalah sebagai berikut:

1. Klaster Araya Tulungagung : 3 orang

2. Klaster Jakarta : 2 orang

3. Klaster Kalimantan : 1 orang

4. Klaster Maspion Sidoarjo : 3 orang

5. Klaster Sampoerna : 1 orang

6. Klaster Pelatihan Haji : 5 orang

7. Klaster Pabrik Rokok Mustika : 38 orang

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO