Dispol PP Gresik Bantu Lacak Identitas Bocah Korban Pembunuhan dengan Tangan dan Kaki Terikat

Dispol PP Gresik Bantu Lacak Identitas Bocah Korban Pembunuhan dengan Tangan dan Kaki Terikat Kondisi mayat korban saat hendak dievakuasi. foto: ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Penemuan mayat bocah yang belum diketahui identitasnya (Mr. X) di eks kubangan galian C di sekitar Bukit Jamur Kecamatan Bungah, Jumat (30/10/2020), menyita perhatian Pemkab Gresik. Mayat tersebut diduga korban pembunuhan karena ditemukan dengan kondisi kedua tangan dan kaki terikat.

Dinas Polisi Pamong Praja (Dispol) PP saat ini tengah membantu petugas Polres Gresik untuk melacak identitas korban. Dispol PP tengah berkomunikasi dengan warga yang pernah melapor kehilangan keluarganya.

"Ada warga Desa Sidokumpul Kecamatan Bungah yang lapor kalau keluarganya hilang 2-3 hari lalu," ujar Kepala Dispol PP Pemkab Gresik, Abu Hasan kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (31/10/2020).

Abu Hasan mengaku sudah berkomunikasi dengan warga Desa Sidokumpul Kecamatan Bungah bernama Arifin yang melaporkan keluarganya hilang. Dari hasil komunikasi itu, lanjut Hasan, ada kemiripan dan tidak terkait ciri-ciri korban yang disampaikan pihak keluarga. 

"Sebelum anaknya hilang, Bapak Arifin dipamiti anaknya malam hari pergi ke masjid. Namun, hingga saat ini belum pulang," pungkasnya. (hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO