Sikapi Fenomena Kekeringan, Subroto Ajak Masyarakat Gelar Salat Istisqo

Sikapi Fenomena Kekeringan, Subroto Ajak Masyarakat Gelar Salat Istisqo Subroto.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Menyikapi fenomena kekeringan di Pacitan, Subroto mantan ASN lingkup Kemenhub mengajak seluruh lapisan masyarakat di Pacitan untuk menggelar salat istisqo (salat minta hujan). Sebab menurutnya, mengatasi kekeringan tidak bisa dilakukan hanya dengan dropping air.

"Saran untuk menangulangi kekeringan berkepanjangan, bagaimana kalau diimbau kepada masyarakat melakukan Salat Istisqok secara serentak dalam waktu yang sama," kata Subroto melalui jaringan pribadi chatting WhatsApp, Senin (16/9).

Ia juga mengajak masyarakat lebih tawakal dan mendekatkan diri pada sang pencipta. "Semua itu juga harus dibarengi dengan bermunajat kepada Allah SWT, agar segera diturunkan hujan. Sehingga kekeringan akan cepat berlalu," tuturnya. 

"Tuhan tidak akan menafikan setiap usaha yang dilakukan hambanya. Karena itu, kekuatan doa juga utama untuk keluar dari setiap permasalahan. Begitu pun dengan bencana kekeringan yang saat ini tengah mendera sejumlah wilayah di Pacitan," pungkasnya. (yun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO