Akhir 2018, 30 Desa di Kabupaten Blitar Gelar Pilkades Serentak

Akhir 2018, 30 Desa di Kabupaten Blitar Gelar Pilkades Serentak

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Tak lama lagi Kabupaten Blitar bakal menggelar pesta demokrasi tingkat desa. Meski belum dipastikan waktunya, sebanyak 31 desa dijadwalkan bakal mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada akhir 2018.

Kasubbag Pemerintahan Umum Pemerintah Kabupaten Blitar Saiful Saifuddin mengatakan, Pilkades serentak ini rencananya bakal digelar antara bulan Oktober hingga Desember 2018.

"Iya, tahun ini Kabupaten Blitar akan segera menggelar Pilkades serentak. Terdiri dari 30 desa," ungkap Saiful Saifudin, Minggu (29/7/2018).

Menurut dia, awalnya hanya ada 26 desa yang mengikuti Pilkades serentah tahun 2018. Namun karena berbagai pertimbangan akhirnya jumlah desa yang mengikuti Pilkades serentak bertambah jadi 31 desa.

Pertimbangan tersebut di antaranya, adanya kades yang meninggal dunia dan mengundurkan diri, sehingga Pilkadesnya dimajukan agar tidak terjadi kekosongan kepemimpinan terlalu lama.

Saiful Saifudin menambahkan, 30 desa yang melaksanakan Pilkades serentak menyebar di 17 kecamatan. Di antaranya Sanankulon, Wonodadi, Udanawu, Kademangan, Bakung, Panggungrejo, Nglegok, Gandusari, Doko, Kanigoro, Garum, Talun, Selorejo, Kesamben, Ponggok, Wonotirto, dan Selopuro.

Saat ini Pemkab Blitar tengah menyiapkan anggaran untuk pelaksanaan Pilkades serentak itu. Tak tanggung-tanggung, untuk menyukseskan agenda Pilkades serentak, masing-masing desa akan mendapatkan anggaran sebesar Rp 50 juta. Anggaran tersebut diambilkan dari APBD Kabupaten Blitar. Anggaran ini nantinya akan ditransfer ke kecamatan untuk selanjutnya dibagikan ke desa yang melaksanakan Pilkades.

Pemkab juga akan segera melakukan sosialisasi terkait pelaksanaan Pilkases serentak ini. Diharapkan Pilkades serentak 2018, berjalan aman dan lancar. (ina/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO