Dorong Digitalisasi Surat Menyurat di Sekolah, Diskominfo Kota Kediri Gelar Bimtek ASN Digital

Dorong Digitalisasi Surat Menyurat di Sekolah, Diskominfo Kota Kediri Gelar Bimtek ASN Digital Kepala Diskominfo Kota Kediri, Apip Permana, saat memberi sambutan. Foto: Ist

Lebih lanjut Apip menjelaskan, untuk mengakses ASN Digital pun cukup mudah dan bisa dilakukan dimana saja. ASN Digital bisa diakses menggunakan gawai masing-masing melalui link asndigital.kedirikota.go.id dengan memasukkan username dan password masing-masing.

Tidak lupa di hadapan para peserta Apip berpesan agar mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh dan berharap para peserta bisa mengaplikasikan ASN Digital di sekolah masing-masing.

Sementara itu, Marsudi Sekretaris Dinas Pendidikan mendukung dan menyambut baik kegiatan Bimtek ASN Digital. Menurutnya adanya aplikasi ASN Digital dapat mempercepat proses surat menyurat dan agenda yang harus segera ditindaklanjuti.

“ASN Digital ini sangat bermanfaat dalam hal kecepatan informasi sehingga bisa segera kita tindaklanjuti. Setelah bimtek ini ASN Digital akan langsung kita aplikasikan dengan cara mengirimkan surat ke sekolah dan jika sekolah sudah mencetak, melaksanakan disposisi maka sekaligus hal itu menjadi kontrol dan monitoring dari kita,” terangnya.

Cahyo Tri Laksono salah satu peserta mengatakan sebagai pegawai TU di SDN Burengan 2, adanya ASN Digital ini sangat memudahkan dan menunjang pekerjaannya dalam kegiatan surat menyurat sehari-hari. Ia melanjutkan, aplikasi ini sekaligus menunjang kinerja lembaga pendidikan untuk Go Digitalisasi.

“Tentu sangat mendukung karena dengan aplikasi ini bisa lebih efisien dari segi anggaran, menyederhanakan proses surat menyurat dan penyampaian informasi bisa dilakukan lebih cepat,” pungkasnya. (uji/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO