Bupati Bondowoso Minta SKPD Maksimalkan Potensi Yang Ada

Bupati Bondowoso Minta SKPD Maksimalkan Potensi Yang Ada Bupati Bondowoso Drs. H. Amin Said Husni. foto: Sugiyanto/BangsaOnline.com

PROBOLINGGO (BangsaOnline) - Bupati Bondowoso, Drs. H. Amin Said Husni, selalu menekankan kepada bawahannya agar serius dalam mengelola seluruh sektor agar pembangunan dapat berjalan maksimal. Penegasan tersebut disampaikan Bupati dalam setiap melakukan kunjungan kerjanya agar pertanian, pariwisata, kesehatan, pendidikan meningkat dan dan kemiskinan menurun. 

Selain itu, orang nomor satu ini juga meminta kepada semua SKPD untuk memaksimalkan potensi yang ada, sehingga akan menumbuhkan nilai ekonomi kreatif di daerah.

“Beberapa program yang dipastikan adalah untuk mendongkrak UMKM dan kreatifitas warga yang pada muaranya akan mensejahterakan masyarakat,” ujar Bupati Amin kepada wartawan Kamis (12/3).

Potensi yang besar ini, kata Bupati, harus dikelola bersama-sama dengan maksimal dan terarah. Bupati meminta kepada seluruh jajaran, untuk bersinergi dalam memajukan program-program prioritas tahun 2015.

Bupati juga memaparkan kondisi APBD Bondowoso dengan berbagai program untuk kesejahteraan masyarakat yang diharapkan dapat meningkatkan ekonomi yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

Menurut Bupati, data perkembangan Bondowoso yang dicapai selama ini adalah, indeks pembangunan manusia meningkat, menurunnya angka kemiskinan dan pertumbuhan ekonomi.

“Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bondowoso terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan dan cukup menggembirakan. Dengan begitu, jumlah angka kemiskinan dapat terus ditekan,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO