Peringatan HUT Satpol PP dan Linmas, Musnahkan Rokok Ilegal hingga Kepastian Kenaikan Insentif

Peringatan HUT Satpol PP dan Linmas, Musnahkan Rokok Ilegal hingga Kepastian Kenaikan Insentif

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso memimpin upacara pembukaan Hari Ulang Tahun Satpol PP (Satuan Polisi Pamong Praja) Pemkot Batu ke-67 dan Linmas (Satuan Perlindungan Masyarakat) ke-55 di Stadion Brantas, Kamis (27/4/17).

Upacara ini dihadiri ribuan anggota Satpol PP dan Linmas, serta Ketua Penggerak PKK Dewanti Rumpoko dan pejabat Forkompimda. 

Dalam amanatnya, Wakil Wali Kota Punjul Santoso mengucapkan terima kasih terhadap Satpol PP dan Linmas yang selama ini menjadi garda terdepan bagi keamanan lingkungan masyarakat Kota Batu.

"Selama ini Linmas telah menjadi garda terdepan, terutama untuk keamanan di lingkungan masyarakat mulai dari lingkungan RT maupun kelurahan," kata Punjul.

Dalam kesempatan itu, Punjul juga mengumumkan kabar gembira berupa peningkatan insentif untuk anggota linmas.

"Insentif di Linmas akan diusulkan peningkatan pada tahun 2018. Asal anggaran ada, akan kita tingkatkan insentif Linmas. Hal ini sesuai imbauan Menteri Dalam Negeri," pungkas dia.

Sementara Sekretaris , Robiq Yunianto, mengatakan perlunya dukungan dari masyarakat agar memberikan informasi apapun yang bisa membuat Satpol PP dan Satlinmas mampu mengimplementasikan tugas pokok dan fungsinya, yaitu sebagai penegak perda dan pemelihara ketertiban umum.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO