Dinkes Pamekasan Bentuk Tim khusus Tangani Beredarnya Vaksin Palsu

Dinkes Pamekasan Bentuk Tim khusus Tangani Beredarnya Vaksin Palsu Ismail Bey

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Beredarnya vaksin palsu yang diproduksi oleh oknum tidak bertanggung jawab, membuat Dinkes Pamekasan ambil langkah cepat. Dinkes membentuk tim khusus guna menanggulangi penyebaran vaksin tersebut di Pamekasan.

Kepala Dinas Kesehatan Pamekasan, Ismail Bey mengungkapkan langkah yang diambil pihaknya saat ini di antaranya memeriksa kembali sumber pembelian vaksin. “Misalnya BCG, Campak, volio TT, dan hepatitis B yang ada dirumah sakit”, jelasnya.

Ismail bey menjamin keaslian vaksin yang ada di Pamekasan yang dibeli melalui Dinkes. Pasalnya vaksin tersebut dibeli secara langsung dari Dinas kesehatan Provinsi yang didapat dari Kemenkes.

“Maka dari itu, kami tegaskan untuk di Kabupaten Pamekasan terkait Vaksin yang sumber pembeliannya diragukan mohon vaksin tersebut tidak digunakan lagi dan segera melaporkan ke Dinkes Pamekasan,” pintanya.

Untuk menanggulangi hal tersebut, Dinkes Pamekasan segera memerintahkan kepada kepala bidang pencegahan dan pemberantasan penyakit (P2PL) untuk segera melakukan uji mutu program imunisasi kepada fasilitas pelayanan kesehatan baik negeri maupun swasta. (err/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO