Gerakan ISIS Kian tak Jelas, Kini malah Ancam Orang Indonesia yang Rajin Baca Al-Quran

Gerakan ISIS Kian tak Jelas, Kini malah Ancam Orang Indonesia yang Rajin Baca Al-Quran Rombongan ISIS. foto: theguardian

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) makin tak jelas. Bahkan umat Islam di Indonesia yang terbilang satu agama serta rajin baca Al Quran pun menjadi target penghancuran mereka. Masak mengaku Islam tapi mau menyerang orang Islam yang rajin beribadah.

ISIS berencana melakukan teror terhadap Indonesia. Teror tersebut diketahui ditujukan ke Masjid Al Jihad yang berada di Karawang, Jawa Barat dan komunitas One Day One Juz (ODOJ). Masjid Al Jihad adalah sebuah masjid di Karawang, Jawa Barat. Sementara, One Day One Juz adalah komunitas pengajian online yang memotivasi anggotanya untuk membaca Al Quran setidaknya 1 Juz tiap harinya.

Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Irfan Idris mengatakan bahwa sebenarnya rencana kelompok radikal itu telah lama dibicarakan.

"Kan itu dari dulu, mau menyerang Panglima TNI, Kapolri, dan Banser," kata Ifran.

Untuk rencana serangan ke Indonesia yang menyasar target Masjid Al Jihad dan kelompok pengajian ODOJ, Idris menuturkan agar Polri dan TNI serta lembaga terkait dapat mencermati detil informasi tersebut. Menurutnya hal tersebut perlu diperhatikan guna meningkatkan kewaspadaan akan semua terror yang mengancam NKRI.

"Kita tetap meningkatkan kewaspadaan apapun itu. Tapi kita juga harus melakukan klarifikasi, jangan-jangan itu isu provokatif yang merugikan kita. Apapun, dari sumber manapun, kita tegaskan tetap akan waspada," tandasnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO