Komitmen Perangi Narkoba, Polresta Sidoarjo Gelar Tes Urine

Komitmen Perangi Narkoba, Polresta Sidoarjo Gelar Tes Urine

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Wakapolresta Sidoarjo AKBP Donny Adityawarman berkomitmen perangi penyalagunaan narkoba. Puluhan personil yang bertugas dari Satreskrim, Satres Narkoba, Sat Tahti, dan Sat Intelkam mendadak dites urine.

"Tes urine kepada anggota ini sebagai upaya deteksi dini penyalahgunaan narkoba terhadap anggota ," cetusnya, Rabu (21/11).

Dijelaskan Donny, tes urine ini bakal dilakukan rutin kepada ratusan anggotanya. Dan pelaksanaan akan dilakukan secara mendadak sebagai bukti keseriusan untuk memberantas narkoba tanpa tebang pilih.

"Ini akan dilakukan pada semua anggota di internal ," jlentrehnya.

Menurutnya, dalam pemberantasan penyalagunaan narkoba sebagai keseriusan . Buktinya ini tidak hanya untuk masyarakat umum saja dalam tes urine.

"Dari hasil tes akhir, seluruh anggota yang kami periksa hasilnya negatif," terangnya.

Tes urine terhadap anggota tersebut dipimpin langsung Wakapolresta Sidoarjo AKBP Donny Adityawarman. Serta melibatkan Sie Propam dan Urkes . (cat/ian) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO