Tahap Awal, Proyek Sport Center Tuban Langsung Sedot APBD Rp 60 Miliar

Tahap Awal, Proyek Sport Center Tuban Langsung Sedot APBD Rp 60 Miliar Gerbang Sport Center Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban tampaknya benar-benar ngebet membangun Sport Center. Buktinya, proyek yang berada di Kelurahan Gedungombo, Kecamatan Semanding, itu langsung digelontor anggaran jumbo yang diambilkan dari APBD 2018. Tidak tanggung-tanggung, untuk pembangunan tahap awal, uang rakyat yang digelontorkan untuk mega proyek itu sebesar Rp 60 miliar.

Budi Wiyana, Sekretaris Daerah (Sekda) Tuban, mengungkapkan bahwa proyek Tuban Sport Center memang dibangun dengan sistem anggaran multiyears. Proyek monumental itu akan menelan ratusan miliar rupiah.

"Anggaran Rp 60 miliar tersebut akan digunakan untuk membangun tribun utama, lintasan atletik, dan pagar. Anggaran sebesar itu juga belum menyukupi untuk menuntaskan stadion," ujar Budi saat dihubungi wartawan, Rabu (18/10).

"Untuk lampu stadion saja itu belum mencukupi, karena anggarannya memang belum ada. Untuk itu, pengadaannya akan dianggarkan tahun berikutnya," katanya.

Menurutnya, proyek Sport Center ini 'dicicil' karena rencana pembangunan yang dilakukan pemerintah pusat gagal. Hal inilah yang membuat Pemkab harus merogoh APBD cukup besar demi pembangunan ini.

"Pembangunan Sport Center tersebut kami targetkan akan selesai pada tahun 2021 mendatang. Namun, pembangunan tempat olahraga tersebut akan dapat lebih cepat selesai jika ada perusahaan yang berdiri di Tuban membantu proses pembangunan," bebernya.

"Sampai saat ini hanya sebagian yang membantu pembangunan Sport Center. Kami berharap perusahan-perusahan yang berdiri di Tuban ikut serta membangun stadion tersebut agar lebih cepat selesai,'' tutupnya. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO