GRESIK, BANSGAONLINE.com - Restoran Mie Gacoan cabang 2 milik PT Pesta Pora Abadi, di Jalan Sumatra Gresik Kota Baru (GKB), Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas, kembali beroperasi, Kamis (26/1/2023).
Restoran ini, kembali diizinkan buka kembali setelah Perizinan Berusaha Berbasis Risiko lampiran Nomor Induk Berusaha (NIB) keluar per 25 Januari 2023.
Baca Juga: Usai Hujan dan Banjir di GKB, Satgas DCKPKP Gresik Langsung Terjun Bersihkan Saluran Air
"Izin sudah keluar. Untuk itu, Restoran Mie Gacoan cabang 2 di GKB kembali beroperasi," kata Kepala Dinas Polisi Pamong Praja (Dispol PP) Pemkab Gresik, Suprapto kepada BANGSAONLINE.com, Kamis (26/1/2023).
Sebelumnya, Suprapto mengatakan, Restoran Mie Gacoan cabang 2 GKB resmi tutup pada 20 Januari 2023. Restoran yang menjual mie ini, melakukan tutup mandiri setelah sejak bulan November 2022 beroperasi, namun belum mengantongi NIB.
"Jadi, setelah tutup sendiri pada 20 Januari, sekitar 5 hari tak beroperasi. Hari ini sudah beroperasi kembali setelah izin keluar," tutupnya.
Baca Juga: Grand Opening Gerai Mie Gacoan Bangkalan Kacau, Rebutan Lahan Parkir, Polres Turunkan 1 SSK
Dari pantauan BANGSAONLINE.com, aktivitas di Restoran Mie Gacoan cabang 2 di GKB sejak pukul 11.00 WIB sudah terlihat pelanggan berdatangan.
Mereka ada yang menggunakan roda empat (mobil) dan roda dua (sepeda motor). Tampak para juru parkir (jukir) yang menjaga parkir Restoran Mie Gacoan cabang 2 sibuk mengatur kendaraan pelanggan. (hud/sis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News