Jebol Tembok Kandang, Kawanan Maling di Probolinggo Curi Seekor Sapi Seharga Rp 20 Juta

Jebol Tembok Kandang, Kawanan Maling di Probolinggo Curi Seekor Sapi Seharga Rp 20 Juta Maat (35) saat menunjukkan kandang sapi miliknya. (foto: ist)

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Maling sapi belakangan ini mulai meresahkan warga di Probolinggo. Kali ini yang menjadi korbannya, Maat (35) Warga Desa Pohsangit Lor, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo.

Dia harus kehilangan seekor sapinya seharga Rp 20 juta. Sapi itu dibawa kabur kawanan maling setelah berhasil menjebol tembok kandangnya.

“Kejadiannya sekitar pukul 03.00 WIB,” ujar Maat saat ditemui wartawan di rumahnya, Kamis (14/1/2021).

Dia menceritakan, sebelum kejadian itu, dirinya mengaku tidak memiliki firasat apa pun. Seperti biasa, korban bangun malam dan hendak Salat Tahajud.

“Begitu bangun, saya lalu melihat kondisi kandang dahulu,” katanya.

Nah, saat melihat kandangnya itu, ternyata sapi piaraannya sudah raib. Sontak, Maat terkejut bukan alang kepalang. “Saya terkejut melihat sapi saya hilang. Apalagi tembok kandang sudah terlihat bolong,” jelasnya.

Mengetahui sapi piaraannya raib, Maat lalu berteriak minta tolong warga. Dalam sekejap, warga pun langsung menyemut mendatangi lokasi kejadian.

Informasi di lapangan menyebutkan, diduga pelaku yang men milik korban lebih dari dua orang. Kawanan pelaku itu diduga membawa kabur sapi milik korban ke arah utara.

Sementara itu, Bebun, Kades Pohsangit Lor membenarkan kejadian tersebut. Hingga tadi pagi, warga masih terus melakukan pencarian sapi milik korban. (prb1/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Seekor Sapi di Probolinggo Raib Digondol Pencuri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO