Soal Proyek Pipa SPAM Offtake Rembang yang Diduga Tak Sesuai Spek, 10 LSM akan Audiensi ke Dewan

Soal Proyek Pipa SPAM Offtake Rembang yang Diduga Tak Sesuai Spek, 10 LSM akan Audiensi ke Dewan Salah satu aktivis LSM menunjukkan salah satu titik pengerukan tanah yang diduga tak sesuai spesifikasi.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Setelah melakukan audiensi dengan Direksi PT. Duta Komunikasi (Dukom) selaku pelaksana proyek SPAM Offtake Rembang, sebanyak 10 Ketua LSM di Pasuruan Raya belum juga puas. Mereka merasa belum mendapat klarifikasi terkait kedalaman pengerukan tanah yang diduga tak sesuai spesifikasi.

Terkait hal ini, Totok A. Rahman, Juru Bicara 10 Raya, berencana melakukan audiensi Komisi III DPRD Pasuruan. Sebab, kata Totok, berdasarkan penjelasan Direksi Kit PT. Duta Komunikasi, Ismarwanto, bahwa pekerjaan sudah sesuai dengan lay plan.

"Untuk tanam pipa memang tidak diberi bantalan pasir dan coral. Jadi setelah tanah dikeruk, pipa langsung ditanam. Kemudian dilakukan pembersihan dan pemadatan. Kalo kedalaman keruk tanam pipa tidak sesuai, itu kesalahan pelaksana di lapangan," kata Totok menirukan penjelasan Ismarwanto.

Padahal, lanjut Totok, berdasarkan temuan pihaknya di lapangan itu, ada kejanggalan dalam pelaksanaan proyek tersebut, terutama terkait kedalaman penanaman pipa. "Kenyataannya, kedalaman diduga hanya 60-75 cm dari seharusnya 120 cm. Selain itu tak ada bantalan pasir dan koral. Itu jelas sudah ada niatan korupsi," kata Totok.

Sementara hingga berita ini ditulis, Direksi PT. Duta Komunikasi melalui Ismarwanto belum bisa dikonfirmasi. Saat dihubungi melalui aplikasi percakapan WhatsApp, ia tak membalas pesan yang dikirim wartawan bangsaonline.com. (par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO