Gerindra Segera Siapkan Pengganti Fuad Amin

Gerindra Segera Siapkan Pengganti Fuad Amin Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jatim, Tjutjuk Sunario. Foto: Diday Harian Bangsa

SURABAYA (BangsaOnline) - Penangkapan terhadap politisi Partai Gerindra Fuad Amin Imron atau biasa disapa Ra Fuad oleh petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) langsung disikapi oleh DPD Partai Gerindra Jawa Timur. Bahkan dalam waktu dekat DPD akan menyiapkan pengganti Ra Fuad, baik untuk jabatannya sebagai Ketua DPRD kabupaten Bangkalan maupun sebagai Ketua DPC Partai Gerindra kabupaten Bangkalan. Langkah itu dilakukan agar tidak terjadi kekosongan yang dapat menggangu kinerja partai maupun DPRD kabupaten Bangkalan. Pernyataan itu disampaikan Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jatim, Tjutjuk Sunarjo.

"Kami akan siapkan pengganti beliau, baik sebagai Ketua DPRD Bangkalan maupun ketua DPC," tegas Tjujuk, kemarin.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Jatim itu mengungkapkan pihaknya sangat mengapresiasi langkah KPK memberantas korupsi. Namun dirinya menggaris tertangkapnya ini tidak ada sangkut pautnya dengan partai yang didirikan oleh Prabowo Subianto itu. Menurutnya, kasus tersebut murni tindakan pribadi yang bersangkutan.

"Tindakan Fuad Amin itu tak ada kaitannya dengan partai. Itu murni pribadi yang bersangkutan. Kami dukung langkah pemberantasan korupsi,"imbuh Tjutjuk.

Seperti diketahui, Tim KPK yang dipimpin AKBP Novel Baswedan melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Ketua DPRD kabupaten Bangkalan yang juga Bupati Bangkalan dua periode, Fuad Amin Imron. Dalam penangkapan yang dilakukan di bangkalan pada Selasa (2/12) dini hari itu, petugas menyita uang suap berjumlah Rp700 juta. Petugas juga mengamankan seorang yang diduga penyuap Ra Fuad serta seorang oknum TNI AL berpangkat sersan. Selanjutnya mereka digelandang ke Surabaya dan diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan di kantor KPK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO