Bantah Rumor Buruknya Pelayanan JKN-KIS, Begini Cerita Para Karyawan PT DMA

Bantah Rumor Buruknya Pelayanan JKN-KIS, Begini Cerita Para Karyawan PT DMA Manajemen PT DMA dan karyawannya.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Wanita kini memiliki peranan yang cukup penting dalam dunia kerja. Hal itu terlihat dari banyaknya wanita yang ikut berperan aktif dalam memajukan beberapa sektor industri di tanah air.

Salah satunya PT Digdaya Mulia Abadi (DMA) yang terletak di Desa Tiron, Kabupaten Madiun, di mana mayoritas pekerjanya wanita. Manager Operasional PT DMA, Aldila Rayendra menegaskan bahwa manajemen perusahaan telah mendaftarkan seluruh pekerjanya menjadi peserta JKN-KIS.

“Kami pihak manajemen sudah mendaftarkan pekerja di sini yang kurang lebih seribu orang dan mayoritas adalah wanita. Kami ingin walaupun mereka sehari-harinya bekerja, tetapi kesehatan juga harus diperhatikan karena kewajiban kami sebagai pemberi kerja adalah memberikan perlindungan jaminan kesehatan bagi pekerja,” tegas Aldila

Pihak manajemen memberi kesempatan berbincang dengan beberapa pekerja sekadar berbagi cerita tentang pengalaman mereka dalam memanfaatkan pelayanan program JKN-KIS.

“Tahun 2017 saya pernah menjalani operasi miom di RS PKU Muhammadiyah Solo, pelayanannya bagus, tidak nambah biaya sama sekali,” cerita wanita yang kesehariannya bekerja sebagai mandor di bagian produksi, Siti Nur Asiyah.

Lain cerita yang dialami Sri Ambaruni. Dirinya menceritakan bahwa tahun lalu pada saat dirinya menjalani operasi yang dikarenakan kondisi kehamilan di luar kandungan. 

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO