Stasiun Relay RRI Surabaya Hadir di Tuban

Stasiun Relay RRI Surabaya Hadir di Tuban

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Direktur Utama Republik Indonesia (RRI), M. Rohanudin meresmikan kantor relay RRI Surabaya di Jalan Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Kabupaten , dengan frekuensi 99,2 FM, Rabu (24/10).

Pembukaan kantor baru tersebut menggenapi 223 stasiun RRI yang ada diseluruh Indonesia di mana 37 stasiun di antaranya berada di wilayah perbatasan.

Direktur Utama RRI Pusat, M. Rohanudin mengungkapkan bahwa di wilayah sekitar dan Bojonegoro saat ini memang masih blank spot atau tidak dijangkau sinyal radio RRI. Karena itu, kantor relay diharapkan mampu meningkatkan pelayanan informasi bidang pendidikan dan kesehatan untuk masyarakat Bumi Wali.

"Ada beragam program bagus yang nantinya akan dilakukan RRI dalam upaya mencerdaskan kehidupan generasi . Semua berita RRI bisa diakses melalui portal RRI.co.id," ujarnya

Sementara, di wilayah Jawa Timur terdapat beberapa perwakilan RRI, yakni, RRI Sumenep, RRI Surabaya, RRI Madiun, RRI Malang, dan RRI Jember. Masing-masing stasiun produksi tersebut memiliki beberapa stasiun relay sendiri-sendiri, seperti RRI Surabaya yang saat ini mendirikan stasiun relay di .

"Saat ini total ada sebanyak 25 stasiun relay di Jatim. Ini sudah menjangkau hampir seluruh wilayah meskipun ada beberapa wilayah yang masih belum dijangkau. Kita akan memperjuangkan untuk dapat menjangkau seluruh wilayah di jatim," imbuhnya.

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO