PDI-P Jombang Bakal Buka Pendaftaran Bacabup-Wabup, Anti Pancasila Tidak Diterima

PDI-P Jombang Bakal Buka Pendaftaran Bacabup-Wabup, Anti Pancasila Tidak Diterima

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Jombang mulai menampakkan kekuatan untuk bertarung dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Wakil Bupati Jombang 27 Juni 2018 mendatang.

Kali ini, pengurus partai berlambang banteng moncong putih ini akan membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Jombang pada tanggal 2 hingga 16 Mei 2017 mendatang.

“Pendaftaran ini kami buka untuk umum. Baik kader internal (PDI-P, red) maupun dari eksternal di luar PDI-P. Boleh dari kader partai lain, tokoh agama, pengusaha, ormas, akademisi, silakan,” kata Marsaid, Ketua DPC PDI-P Kabupaten Jombang saat konferensi pers di kantornya, Jl Brigjend Katamso Jombang, Sabtu (29/4/2017) siang.

Marsaid menjelaskan, sebagai partai terbuka, pihaknya memberi kesempatan yang sama kepada kader PDI-P maupun nonkader untuk membangun Jombang lebih sejahtera lagi di masa yang akan datang. Untuk itulah pendaftaran itu dilakukan guna menjaring figur yang akan diusung PDI-P dalam Pilbup 2018.

Meski begitu, ia menyatakan, pihaknya hanya akan menerima pendaftar yang memenuhi persyaratan yang sudah ditetapkan KPU serta aturan PDI-P. Di antaranya figur tersebut harus setia kepada NKRI dan pancasila sebagai ideologi final bangsa Indonesia. “Untuk yang anti pancasila, kami tegaskan tidak akan diterima untuk diusung PDI-P,” tandas Marsaid.

Adapun setelah pendaftaran, pada tanggal 17 dan 18 Mei panitia yang dibentuk akan melakukan verifikasi terhadap berkas yang diserahkan pendaftar. Selanjutnya, panitia akan melakukan tes wawancara terhadap pendaftar.

“Untuk keputusan, siapa yang resmi akan kita usung, tetap menunggu rekomendasi dari DPP PDI-P,” beber Marsaid.

Sementara itu, Ketua Panitia Pendaftaran Bacabup-Bacawabup Jombang dari PDI-P, Cakup Ismono menyatakan, pihaknya sudah menyiapkan segala sesuatu untuk penerimaan pendaftaran tersebut. “Sudah kami siapakan, yang belum jelas, nanti bisa menghubungi kami,” ucapnya.

Untuk diketahui, Pilbup Jombang dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juni tahun 2018 mendatang. Pelaksanaan ini serentak dengan ratusan daerah lain yang akan melangsungkan Pilkada, baik Kabupaten, Kota maupun Provinsi. (rom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO