Indomaret di Raya Sukodono Dibobol Maling, 70 Slop Rokok Raib

Indomaret di Raya Sukodono Dibobol Maling, 70 Slop Rokok Raib Plafon Indomaret yang dijebol pencuri. foto: catur 'gogon' andy/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Aksi pencurian dengan merusak plafon terjadi di Indomaret. Pembobolan ini diketahui kali pertama sekitar pukul 06.30 WIB oleh Muhammad Lutfi, salah satu karyawan. Saat itu ia hendak membuka pintu Indomaret.

“Kok seluruh isi ruangan toko berantakan semua. Setelah kita cek sementara yang hilang kurang lebih 70 slop rokok dan parfum merk Bellagio,” ujarnya. Minimarket Indomaret yang dibobol tersebut berada di Jalan Raya Sukodono, Desa Dungus, Kecamatan Sukodono. Aksi pencurian ini terjadi pada Rabu (13/05).

”Pas setelah buka pintu gerbang, saya kaget karena ada atap yang jebol sebelah kiri. Lalu di dalam pas di atas ATM Mandiri juga ada atap yang jebol. Saya tidak jadi masuk. Sempat panik dan langsung menghubungi polisi dan pihak supervisor,” ungkap Lutfi.

Lalu Lutfi kembali dengan tim olah TKP Polsek Sukodono. Dari rekaman CCTV terlihat pelaku bertubuh kecil beraksi seorang diri. Dari pelaku naik dari tembok sebelah kanan minimarket lalu turun pas di atas mesin ATM dengan menjebol plafon.

“Mesin ATM tersebut digunakan pencuri itu sebagai pijakan. Pelaku mengambil 70 slop rokok dan 2 parfum Bellagio dengan menggunakan keranjang. Pelaku tersebut terlihat melakukan aksi tersebut bolak-balik hingga dua kali naik turun,” jelasnya.

Kemungkinan pelaku juga akan mengambil uang di mesin ATM dengan menggunakan linggis. Ini terlihat dari mesin ATM yang rusak. Karena gagal membuka ATM tersebut, akhirnya pelaku membuka mesin kasir dan mengambil uangnya sekitar Rp 240.000.

“Pelaku membuang keranjang tersebut di samping Indomaret di kebun warga,” imbuhnya.

Lutfi mengaku tidak tahu pasti berapa total kerugian yang ditanggung karena masih menunggu tim audit dari kantornya. ”Saya tidak tahu pasti berapa kerugiannya karena masih menunggu tim audit dari kantor,” ujarnya.

Diduga, pelaku beraksi pada waktu antara pukul 02.00 WIB dini hari hingga sebelum pukul 07.00 WIB. Namun detail kronologinya akan dibantu oleh rekaman CCTV yang juga terpasang di bagian kasir. Pihak kepolisian masih memeriksa sejumlah saksi atas aksi pencurian ini.

Kapolsek Sukodono AKP Subadri mengaku belum menemukan titik terang atas aksi pencurian tersebut. Pihaknya mengaku akan melakukan penyelidikan terkait kasus ini. (cat/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO