
SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Pemprov Jatim akan segera merealisasikan program Jatim Puspa atau akronim dari Jawa Timur Pemberdayaan Usaha Perempuan pada tahun ini di Sampang, dengan anggaran senilai Rp692.745.000,00.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, program tersebut menyasar 5 desa dan 2 kecamatan. Penerima program Jatim Puspa 2025 diharapkan meningkatkan kesejahteraan, dan partisipasi perempuan dalam pembangunan.
Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sampang, Sudarmanta, memastikan hal tersebut. Ia menyampaikan, penerima program Jatim Puspa dapat berupa pelatihan, pendampingan, dan bantuan keuangan untuk mendukung kegiatan ekonomi dan sosial masyarakat desa.
"Nilai bantuan Jatim Puspa dianggarkan Rp2,5 juta untuk satu keluarga," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu, (18/5/2025).
Pihaknya belum bisa memastikan penerima bantuan tersebut. Sebab, verifikasi calon penerima di setiap masih dilakukan.
"Untuk kuota calon penerima masih belum bisa dipastikan karena sekarang masih verifikasi ke lapangan," kata Sudarmanta.
Rincian Desa dan Kecamatan Penerima Program Jatim Puspa 2025
1. Desa Banjar Talela, Kecamatan Camplong Rp170 juta.
2. Desa Madupat, Kecamatan Camplong Rp164.750.000,00.
3. Desa Rabasan, Kecamatan Camplong Rp146.375.000,00.
4. Desa Sejati, Kecamatan Camplong Rp96.620.000,00.
5. Desa Rahayu, Kecamatan Kedungdung Rp115 juta. (tam/mar)