Silaturahmi dengan Forkopimda dan Ulama-Umaro, Mas Abu Apresiasi Toleransi di Kota Kediri

Silaturahmi dengan Forkopimda dan Ulama-Umaro, Mas Abu Apresiasi Toleransi di Kota Kediri Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat memberi sambutan. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Wali Kota mengapresiasi terwujudnya toleransi di Kota Kediri. Sebab, hal itu merupakan salah satu kunci untuk memajukan Kota Kediri.

Pernyataan itu disampaikan , sapaan , saat menggelar silaturahmi bersama forkopimda dan ulama-umaro bertempat di Kantor , Rabu (5/4/2023).

"Terima kasih atas kerja sama kita selama ini saya banyak dibantu dalam mewujudkan toleransi dalam beragama di Kota Kediri. Pertumbuhan ekonomi dan pendidikan di Kota Kediri juga baik menurut data dari BPS," ujarnya.

Menurut Abu Bakar, pembangunan Kota Kediri tidak akan terwujud tanpa kolaborasi dan sinergi dari semua pihak. Terlebih, tahun ini pembangunan bandara dan jalan tol akan rampung dan digadang bakal menjadi pengungkit perkembangan Kediri.

Namun, mengingatkan keberadaan bandara dan jalan tol tidak hanya akan membawa dampak positif bagi, namun juga dampak negatif bagi Kota Kediri. "Hal itu harus disikapi bersama," katanya dalam acara yang diisi dengan tausiyah oleh KH. Kafabihi Mahrus dan doa oleh KH. Abdul Hamid tersebut.

Ia mewanti-wanti dampak pergeseran sosial, psikologi, dan budaya akibat adanya bandara dan jalan tol. Caranya, dengan memperkuat toleransi di Kota Kediri.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO