Bupati Baddrut Tamam Launching Masjid Tangguh Bencana Covid-19 Tepat di Hari Jumat

Bupati Baddrut Tamam Launching Masjid Tangguh Bencana Covid-19 Tepat di Hari Jumat Bupati Baddrut Tamam launching Masjid Tangguh Bencana Covid-19 sekaligus menyaksikan vaksinasi di Masjid Jami Asy Shuhada.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - meresmikan Masjid Tangguh Bencana (Mastana) Covid-19 di Masjid Agung Asy Shuhada yang berada di Jalan Masigit No. 23 Pamekasan, Jum'at (27/8/2021).

Masjid tangguh bencana (Mastana) merupakan masjid yang menerapkan prokes dalam setiap kegiatannya. Yakni, menyediakan bilik disinfektan, tempat cuci tangan, hand sanitizer, serta menjadi tempat vaksinasi.

Tampak hadir dalam acara launching masjid tangguh tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretatis Daerah (Sekda) Totok Hartono, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Moch. Tarsun, Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Akhmad Marsuki, Takmir Masjid Assyuhada, Dewan Masjid Indonesia (DMI), dan jajaran pejabat di lingkungan .

Bupati dalam kesempatan tersebut juga memberikan bantuan kepada takmir masjid berupa beras, masker, hand sanitizer, vitamin, minyak goreng, serta alat penyemprot disinfektan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Dalam sambutannya, yang biasa dipanggil Mas Tamam itu menyampaikan, nantinya bantuan tersebut juga akan diberikan ke seluruh masjid di Pamekasan yang jumlahnya 1.295 masjid. 

"Selain itu, kami juga melakukan vaksinasi kepada seluruh pengelola masjid, termasuk para jama'ah yang akan melakukan vaksinasi," kata /

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO