Sehari, Dua Gudang di Lamongan Ludes Terbakar

Sehari, Dua Gudang di Lamongan Ludes Terbakar foto ilustrasi/istimewa

LAMONGAN (BangsaOnline) – Sebuah gudang di Dusun Polaman Desa/Kecamatan Bluluk terbakar, Minggu (7/9/2014). Akibatnya, puluhan ton tembakau ludes jadi arang.Kebakaran pada gudang milik Rudy Yulius (65), warga Bojonegoro ini, diduga akibat hubungan pendek arus listrik.

Kebakaran diketahui kali pertama oleh Rahmat (55), petugas keamanan yang melakukan patrol di sekitar gudang. Saksi ini lalu melihat asap mengepul dari atap gudang. Ia sontak berteriak ‘kebakaran’ sehingga memicu perhatian pegawai lainnya. “Begitu dilihat, api sudah besar dan sudah membakar isi gudang,” cetus Wakapolres Lamongan, Kompol Puji Aditya, Minggu (7/9/2014).

Upaya memadamkan api dengan alat pemadam ringan oleh pegawai gudang, tak membuahkan hasil. Api cepat membesar dan membakar isi gudang, yang berupa tembakau. Akibat kejadian ini, pemilik gudang ditaksir merugi hingga Rp 60 juta. Selain gudang tembakau tersebut, dalam hari yang sama, kebakaran juga melanda gudang ikan, milik Suwarno (57), warga Dusun Pambon Desa Brengkok, yang mengakibatkan kerugian sekitar Rp 300 Juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO