Isra Miraj, Wali Kota Madiun Ajak Warga Saling Menghormati Meski Beda Pilihan

Isra Miraj, Wali Kota Madiun Ajak Warga Saling Menghormati Meski Beda Pilihan Wali Kota Madiun Sugeng Rismiyanto saat peringatan Isra Miraj di Masjid Baitul Hakim, Selasa (24/4).

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com – Isra Miraj merupakan momentum introspeksi serta meneladani sifat-sifat Rasulullah Muhammad SAW bagi umat muslim. Peringatan salah satu hari besar Islam itu juga sebagai sarana meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan YME. 

‘’Isra Miraj merupakan ajang menjalin silaturahmi sesama umat Islam. Baik itu ulama, pemerintah, maupun masyarakat. Ini merupakan salah satu suri tauladan Rasulullah SAW,’’ tutur Wali Kota Sugeng Rismiyanto saat peringatan Isra Miraj di Masjid Baitul Hakim, Selasa (24/4).

Beragam sifat baik, kata dia, dicontohkan Rasulallah SAW. Berbuat baik dan saling menghormati antar sesama manusia juga menjadi suri teladannya. Itu penting dilakukan mengingat Kota tengah menghadapi tahun politik. 

"Saling menghormati meskipun berbeda pilihan pada saat Pilkada serentak 27 Juni mendatang wajib hukumnya. Rasulullah selalu menghormati sesama manusia. Baik itu yang mendukung atau menentangnya berdakwah. Ini harus diteladani,’’ harapnya.

Menurutnya, kondusifitas cukup terjaga dalam tahapan Pilkada yang terlewati sejauh ini. Hal itu lantaran sifat saling menghormati antar masyarakat. Wali Kota berharap sifat ini terus terjaga. Bahkan, harus ditingkatkan. Ini penting mengingat gelaran puncak Pilkada cukup dekat.

‘’Ini (kondusifitas) harus dipertahankan dan ditingkatkan agar Kota selalu aman dan damai mulai sebelum hingga penyelenggaraan Pilkada,’’ ungkapnya.

Untuk menghindari konflik dalam pilkada, Wali Kota mengingatkan agar tidak saling mengujar kebencian. Tidak perlu saling menjelekkan antar pasangan dan melakukan blackcampaign. 

"Apalagi, antar umat berbeda agama. Konflik SARA dapat berujung masalah sosial yang berdampak besar," tandas Sugeng.

Dalam Pilkada, lanjutnya, umat Islam harus meneladani sifat Rasulullah SAW yang selalu berbuat baik kepada sesama manusia.

‘’Dituntut untuk saling menghormati sesama manusia apapun latar belakangnya. Meskipun beda agama, suku, bangsa, dan pilihannya. Apalagi, ini juga tertuang dalam UUD 1945 dan Pancasila,’’ pungkasnya. (hen/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO