Puti Janjikan Fasilitas Bagi Perempuan, Anak, dan Difabel di Kediri

Puti Janjikan Fasilitas Bagi Perempuan, Anak, dan Difabel di Kediri Puti Guntur bersama para kaum perempuan saat menghadiri HUT Hotel Bukit Daun di Kediri, Rabu (18/4).

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Calon Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut dua (Puti) yang berpasangan dengan Saiffullah Yusuf (Gus Ipul) hadiri HUT Hotel Bukit Daun ke-12 di Kediri, Rabu (18/4).

Selain menghadiri HUT Hotel Bukit Daun, Puti juga memberikan pesan kepada kaum perempuan agar tetap maju dan semangat dalam Hari Kartini 2018.

Perempuan harus bisa berperan aktif dalam membangun bangsa dan negara, dan perempuan saat ini sama dengan derajatnya dengan pria untuk membawa bangsa dan negara lebih maju. 

"Contoh yang nyata, pada saat ini perempuan di parlemen sudah mencapai 30 persen dan masuk dalam sistem serta kebijakan," kata Puti.

Ia mengatakan bahwa fasilitas untuk perempuan, anak dan kaum disabilitas ke depan akan lebih dikembangkan di beberapa daerah, karena saat fasilitas bagi mereka sangat minim. 

Untuk beberapa program keluarga harapan, Puti menyampaikan jika dirinya terpilih menjadi Wakil Gubernur Jatim berpasangan dengan Gus Ipul, pihaknya akan memberikan bantuan modal pada kaum perempuan Disabilitas yang sudah mempunyai usaha..

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO