Jampi Siapkan 19.000 Kader untuk Menangkan Gus Ipul-Puti

Jampi Siapkan 19.000 Kader untuk Menangkan Gus Ipul-Puti Dengan mengangkat karikatur bergambar dirinya, Gus Ipul berfoto bersama Bambang DH (Ketua Bidang Pemenengan Pemilu DPP PDI Perjuangan), Anwar Sadad (Sekretaris DPD Gerindra Jatim), serta Fauzan Fuadi (Wakil Sekretaris DPW PKB Jatim).

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jaringan Alumni Muda PMII (Jampi) yang merupakan alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jawa Timur mendeklarasikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Saifullah Yusuf () dan Puti Guntur Soekarno, Sabtu (24/3).

Berlangsung di Surabaya, acara ini juga dihadiri oleh beberapa fungsionaris partai politik pengusung pasangan -Puti. Di antaranya, Bambang DH (Ketua Bidang Pemenengan Pemilu DPP PDI Perjuangan), Anwar Sadad (Sekretaris DPD Gerindra Jatim), serta Fauzan Fuadi (Wakil Sekretaris DPW PKB Jatim).

Berdasarkan penjelasan Ketua Jampi Jatim Abdul Hamid, ada beberapa alasan pihaknya mendeklarasikan dukungan kepada dan Mbak Puti.

"Mengapa kami memilih dan Mbak Puti? Kebetulan pas dengan nomor urut beliau, ada dua alasan," ujar Hamid.

Pertama, Jampi Jatim menilai memiliki integritas. "Sudah hampir selama 10 tahun memimpin Jawa Timur bersama Pakde Karwo (Soekarwo, Gubernur Jatim), beliau tidak pernah satu pun terlibat kasus korupsi atau pun kasus lain. Bukti nyata beliau memiliki integritas," tegasnya.

Alasan kedua, juga dinilai memiliki pengalaman memimpin Jawa Timur dibandingkan calon lain. "Prestasi Pakde selama memimpin Jawa Timur, tidak lepas dari bantuan . dengan setia mau menanti selama 10 tahun dan berkaloborasi memimpin Jawa Timur," jelasnya. 

Lihat juga video 'Buntut Video Joget Viral di Pasuruan, Oknum Kepala Sekolah Diberi Sanksi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO