Kenakan Ikat Kepala Merah Putih, Ribuan Masyarakat Ngawi Ikuti Apel Nusantara Bersatu

Kenakan Ikat Kepala Merah Putih, Ribuan Masyarakat Ngawi Ikuti Apel Nusantara Bersatu Bupati Ngawi Ir. Budi Sulistyono mengawali orasi di hadapan ribuan peserta.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Ribuan warga dari berbagai elemen mulai dari pejabat eksekutif-legisatif, TNI-Polri, tokoh agama, pelajar, pemuda dan pemuda di , Jawa Timur, berkumpul di di Alun-Alun Merdeka untuk mengikuti Apel Nusantara Bersatu.

Dalam apel tersebut, mereka kompak mengenakan ikat kepala warna merah putih sebagai lambang kecintaan terhadap kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Apel yang dihadiri Bupati Ir. Budi Sulistyono beserta Wakil Bupati Ony Anwar, S.T dan seluruh Forpimda Kab. . ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 0805 Letkol. Inf. M. Triyandono, S.I.P.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh peserta apel dan penyerahan ikat kepala merah putih kepada Forkopimda. Acara kemudian dilanjutkan dengan beberapa hiburan yang merupakan budaya nusantara seperti tarian-tarian yang dibawakan para pelajar. 

Dalam sambutannya, Bupati Budi Sulistyono menyampaikan bahwa kegiatan kali ini bertujuan untuk memupuk kembali rasa persatuan dan kesatuan seluruh elemen masyarakat yang terdiri dari berbagai suku, karakter dan budaya serta dengan semangat kebhinnekaan untuk menjaga keutuhan NKRI.

"Kita harus bersatu untuk negara kesatuan Republik Indonesia dan kami ucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang hadir dalam apel Nusantara Bersatu ini," jelas Bupati yang akrab disapa Kanang ini di hadapan peserta apel.

Hal senada disampaikan Ketua DPRD Dwi Riyanto Jatmiko. Menurutnya, Apel Nusantara Bersatu merupakan bentuk kecintaan terhadap tanah air. "Harus kita buktikan dengan NKRI harga mati," tegasnya dengan disambut tepuk tangan dari peserta apel.

"Semua berkumpul di sini dengan maksud dan tujuan untuk mewujudkan Nusantara Bersatu sehingga NKRI Jaya dan tidak terpecah belah," timpal Kapolres AKBP Suryo Sudarmadi.

Sedang di penghujung orasi, Dandim 0805 Triyandono mengajak pada peserta apel agar menjaga keutuhan NKRI dari berbagai ancaman yang merongrong.

"Apel Nusantara Bersatu ini merupakan wujud untuk menjaga keutuhan NKRI dan jangan ada yang coba-coba merongrong negara ini. Bila ada, maka kita akan hancurkan bersama-sama. Dan hanya dengan bersatu kita bisa mengalahkan musuh negara ini," ujar Triyandono mengakhiri orasi. (nal/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO