Jelang Arus Mudik Balik Lebaran 2016, Perbaikan Jalan Dikebut

Jelang Arus Mudik Balik Lebaran 2016, Perbaikan Jalan Dikebut Petugas melakukan penambalan aspal di jalan berlubang. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Perbaikan jalan Trans Jawa yang menghubungkan Surabaya - Madiun yang melintas di Kabupaten Jombang terus dikebut. Diharapkan perbaikan jalan yang rusak karena berlubang dan bergelombang tersebut itu sudah tuntas sebelum Lebaran.

Pantauan wartawan, sejumlah pekerja dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jawa Timur melakukan perbaikan di jalan yang rusak tersebut tepatnya di sepanjang jalan Gatot Subroto yang berada di Kecamatan Jombang hingga Kecamatan Perak Kabupaten Jombang Jawa Timur. Perbaikan dilakukam dengan cara dengan cara menambah ketebalan dan pengerasan aspal jalan.

Mulyadi (53) salah satu petugas lapangan Dinas PU jatim mengatakan perbaikan jalan dilakukan untuk memperlancar arus mudik-balik 2016 yang akan datang, sehingga tidak membahayakan pengendara yang melintas dijalan tersebut.

"Perbaikan dilakukan guna memperlancar arus mudik-balik 2016, sehingga tidak ada kemacetan jalan karena terhambat rusaknya jalan," ujarnya saat ditemui dilokasi. Kamis (16/6/2016).

Mulyadi mengakui jika sepanjang jalan gatot subroto merupakan kawasan rawan kecelakaan lalulintas yang diakibatkan jalan yang berlubang dan bergelombang. Sehingga pihaknya fokus untuk memperbaiki kerusakan yang ada dijalan tersebut.

Jalur Trans Jawa merupakan jalur mudik poros utama yang menghububungkan Surabaya dan Madiun serta sejumlah kota lain yang berada di Jawa Tengah. Jalur ini dikenal sebagai jalur padat dan rawan kecelakaan lalulintas. (ony/dio/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO