Penipuan Bermodus Undian masih Marak di Ponorogo, Warga Kauman Tertipu Rp 14 Juta

Penipuan Bermodus Undian masih Marak di Ponorogo, Warga Kauman Tertipu Rp 14 Juta Sutrisno saat melapor ke SPK Polres Ponorogo. foto: BANGSAONLINE

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Sutrisno (37 thn), warga Kauman, Sumoroto dengan tertunduk lesu menginjakkan kakinya di Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polres Ponorogo, Jumát (08/04) pagi.

Kepada petugas dia melaporkan bahwa ia baru saja kehilangan uang sebesar 14 juta rupiah. Ia menceritakan kepada petugas bahwa ia dihubungi seseorang yang memberitahukan bahwa dirinya mendapat hadiah uang sebesar 10 juta rupiah.

"Karena senangnya saya tidak sadar kalau itu penipuan. Saya disuruh ke ATM Bank Mandiri dan di dalam ATM tersebut saya disuruh mentransfer ke beberapa rekening dan sampai tadi malam saya baru sadar kalau kena tipu,” ujarnya lemas.

Menindaklanjuti laporan korban, SPK Polres kemudian menyerahkan ke bagian Reskrim. Kini petugas masih mengumpulkan bukti dan petunjuk untuk mengejar pelaku.

“Kami mohon kepada masyarakat harap hati-hati dan waspada, jangan mudah terpancing dengan informasi-informasi yang tidak benar dan segera berkoordinasi dengan petugas,” ujar Aji, salah satu petugas Satreskrim Polres Ponorogo. (po1/jar/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO