Hilang 15 Bulan, Suratman Bahagia Sepeda Motornya Ditemukan Polisi

Hilang 15 Bulan, Suratman Bahagia Sepeda Motornya Ditemukan Polisi SENANG: Suratman (pakaian kuning) tampak senang saat menemui sepeda motornya yang hilang sebak lima belas bulan yang lalu. foto: Eky Nurhadi/BANGSAONLINE

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Raut muka Suratman (57), warga Desa Ngumpak dalem, Kecamatan Dander, Bojonegoro tak seperti biasanya. Siang tadi, Jumat (30/10) dia datang ke Mapolres Bojonegoro dengan wajah sumringah. Sebab, dia ingin mengambil sepeda motor yang hilang sejak lima belas bulan lalu.

Sebelumnya, dia mengaku selalu sedih dan sering memikirkan kendaraannya jenis Supra X 125 nopol S 2938 CM miliknya yang hilang. Kendaraan Suratman itu hilang saat ditinggal salat di Masjid desa setempat lima belas bulan yang lalu.

"Sedih sekali pas motor saya hilang, kemudian saya laporkan ke polisi," ujarnya dengan nada terbata-bata.

Kemarin siang (Kamis), dia mengaku didatangi dua anggota polisi di rumahnya. Dia diberitahu jika motor kesayangannya itu telah ditemukan anggota kepolisian. Selanjutnya, dia diminta untuk mengambil di Mapolres Bojonegoro dengan membawa bukti STNK.

"Bersyukur sekali sepeda motor saya sudah ditemukan polisi. Ini (sepeda motor,red) saya ambil gratis, tidak dimintai uang sama sekali sama pak polisi," ujarnya.

Dengan mengenakan baju batik lengan panjang dan bersarung, Suratman tampak semangat mendorong sepeda motor kesayangannya itu. Sebab, kedua ban motor tersebut sedang kempes. Dia juga berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah berhasil mengungkap pencurian sepeda motornya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bojonegoro, AKP Jeni Al-Jauza mengatakan, pencurian sepeda motor milik Suratman itu dilakukan oleh pelaku bernama Sugeng, warga Desa Sumberarum, Kecamatan Dander, Bojonegoro. Pelaku menggasak motor korban dengan kunci T.

"Baru berhasil kita ungkap bulan Agustus lalu (pencurian motor milik Suratman,red)," katanya. (nur/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO