Ajak Dialog Masyarakat, Cara Mak Rini-Makdhe Rahmat Peringati Satu Tahun Kepemimpinan

Ajak Dialog Masyarakat, Cara Mak Rini-Makdhe Rahmat Peringati Satu Tahun Kepemimpinan Tasyakuran peringatan 1 tahun kepemimpinan Bupati Rini Syarifah dan Wabup Rahmat Santoso di Pendopo Sasana Adi Praja Kantor Pemkab Blitar di Kanigoro, Kamis (24/2) malam.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Memperingati satu tahun kepemimpinan, Bupati Blitar Rini Syarifah dan Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso menggelar tasyakuran di Pendopo Sasana Adi Praja Kantor Pemkab Blitar di Kanigoro, Kamis (24/2) malam.

Tasyakuran dilanjutkan dengan dialog dengan masyarakat yang diundang pada acara tersebut. Pada kesempatan itu, masyarakat secara langsung diberi kesempatan untuk menyampaikan keluh kesahnya.

"Harapan saya kritik yang disampaikan masyarakat secara langsung bisa segera dicarikan solusinya," tutur Wabup Rahmat Santoso.

Salah satu kritik yang paling banyak disampaikan masyarakat malam itu adalah soal rusaknya infrastruktur jalan. Terutama di Blitar bagian selatan dan Blitar bagian utara.

Menanggapi hal ini Wabup Rahmat Santoso mengatakan, banyak persoalan yang dihadapi Pemkab Blitar selama setahun terakhir. Utamanya soal dampak pandemi Covid-19. Dimana banyak pemangkasan anggaran sehingga perbaikan jalan belum bisa dilaksanakan.

"Tadi semua kepala dinas juga hadir. Mereka juga langsung mendengar kritik yang disampaikan. Jadi nanti akan langsung ditangani dinas masing-masing. Termasuk ini pembangunan juga sudah mulai berjalan lagi," tuturnya.

Sebelum audiensi, Makdhe Rahmat juga menyampaikan sejumlah pencapaian Pemkab Blitar setahun masa kepemimpinannya. (ina/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO