Ustadz Wiridan Poligami tapi Istri Akur, Romo Simon Menikah Tetap Jadi Pastor

Ustadz Wiridan Poligami tapi Istri Akur, Romo Simon Menikah Tetap Jadi Pastor Romo Simon Chinery bersama istri tercintanya (kiri) dan Ustadz Al Wiridan bersama tiga istrinya akur (kanan). Foto: bbc

Syaratnya apa? "Ini yang paling penting nih, syarat yang paling utama adalah kalian mendapatkan izin dari istri," jelasnya.

"Bahwa istrinya dengan tanpa paksaan, dengan sadar, tanda tangan, yang menyatakan mengizinkan dengan ridho, ikhlas karena Allah suaminya menikah lagi," ujarnya.

"Selanjutnya, kalau kalian pengen tahu apa aja yang harus dilakukan, kalian tanya-tanya aja di pengadilan agama," tambahnya.

Ia memperlihatkan salinan keputusan pengadilan. "Nah ini adalah salinan keputusan dari Pengadilan Agama kalau saya diizinkan berpoligami, artinya beristri kedua. Dan ini adalah salinan keputusan dari Pengadilan Agama bahwa saya diizinkan untuk beristri yang ketiga," ucapnya.

Al Wiridan menegaskan bahwa dirinya dan istri-istrinya menikah di Kantor Urusan Agama (KUA). "Doakan aja ya, mudah-mudahan kami selalu mendapatkan kebahagiaan di dunia sampai akhirat. Amin Ya Rabbal Alamin," pinta Ustaz Wiridan. Ia berharap video tentang cara berpoligami yang dia bagikan bermanfaat.

"Semoga video ini bermanfaat bagi kalian yang memang mempunyai keinginan berpoligami," ucapnya.

"Mudah-mudahan kalian semua diberikan keselamatan, kesehatan, pelajaran, kedamaian, kekayaan dan kebahagiaan dunia dan akhirat," doa Al Wildan.

Namun berbeda dengan Islam, Kristen Katolik justru melarang nya menikah karena aturan selibat. Apa itu selibat? Selibat berasal dari bahasa Latin caelibatus. Artinya, keadaan tidak menikah secara sukarela, berpantang secara seksual, atau keduanya.

Jadi harus bujangan. Meski demikian ada “pengecualian-pengecualian”. Maklum, fitrah manusia yang secara alamiah memiliki potensi seks sulit dibantah. Banyak yang kemudian menikah. Diantaranya Romo Simon Chinery.

Seperti diberitakan BBC (11/2/2020), ia telah menikah selama 35 tahun dan ia juga tetap menjadi Katolik.

Romo Simon Chinery realistis. Karena banyak sekali kasus pelecehan seksual para terhadap anak binaannya yang sudah terjadi selama puluhan tahun. Bahkan di Australia banyak kasus melakukan pelecehan seksual terhadap anak-anak di bawah umur.

Kasus ini kali pertama diungkap kepada publik melalui laporan Boston Globe pada 2002.

Seperti diberitakan BBC (15/12/2017), saat itu, Keuskupan Boston dilaporkan memindahkan para pendeta pelaku pelecehan ke berbagai tempat untuk melindungi mereka dan menutupi kasus itu. Sejak saat itu, ratusan korban dan skandal terungkap di AS dan berbagai negara, penyelidikan global juga dimulai.

(Uskup Agung Pistro Parolin. foto: daily mail.co.uk)

Konferensi Uskup Katolik AS memperkirakan Keuskupan Amerika telah merogoh kocek hampir US$4 miliar sejak tahun 1950 untuk menyelesaikan kasus pelecehan dengan para korban.

Mungkin karena itu Uskup Agung Pistro Parolin, tangan kanan pemimpin Takhta Suci Vatikan Paus Fransiskus, melontarkan wacana mengejutkan. Dia bilang dan suster boleh saja menikah.

Sebab, kata dia, selibat adalah sebuah tradisi bukan aturan. "Selibat bukan sebuah aturan dan kalian bisa membahas masalah ini karena kalian bilang ini bukan dogma gereja," kata Parolin kepada surat kabar terbitan Venezuela El Universal, seperti dilansir koran the Daily Mail, Jumat (13/9/2013). (mma)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Nissa Sabyan Soal Poligami Kembali Viral':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO