Pemilu 2019 Berjalan Sukses di Sidoarjo, KPU Beri Penghargaan Sejumlah Pihak

Pemilu 2019 Berjalan Sukses di Sidoarjo, KPU Beri Penghargaan Sejumlah Pihak APRESIASI: KPU Sidoarjo memberikan penghargaan kepada Bupati terkait Pemilu 2019, Kamis (19/9). foto: ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemilihan Umum () Sidoarjo menyatakan pelaksanaan Pemilu 2019 di Kabupaten Sidoarjo tergolong sukses. Tingkat partisipasi pemilih dalam Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden yang digelar serentak ini mencapai angka 82 persen.

Ketua Sidoarjo Mokhamad Iskak menyebut tingkat partisipasi pemilih itu tertinggi di Sidoarjo sejak pelaksanaan pemilu pasca reformasi. “Partisipasi terbesar di Kecamatan Tarik mencapai 88,16 persen," cetusnya di sela melaporkan hasil pelaksanaan Pemilu 2019 kepada Bupati Sidoarjo, di Pendopo Delta Wibawa, Kamis (19/9).

Iskak juga menegaskan, Pileg tahun 2019 tidak ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Karenanya, Sidoarjo bisa menetapkan anggota DPRD dan kursi partai terpilih tepat 22 Juli 2019. "Memang ada gugatan kemarin di Pilpres saja, tetapi di MK menganggap gugatan itu tidak memenuhi syarat," bebernya.

Dalam kesempatan itu, Sidoarjo juga menyosialisasikan tahapan Pilbup Sidoarjo 2020. Dalam acara ini, sekaligus memberikan penghargaan kepada semua elemen yang terlibat dalam pelaksanaan Pemilu, di antaranya Pemkab, Forpimda, Bakesbangpol, Dispendukcapil, Satpol PP, dan Bawaslu Sidoarjo.

Bupati Saiful Ilah merasa bersyukur karena Pemilu 2019 berlangsung aman dan damai. Baginya, itu hasil kerja keras semua elemen, baik masyarakat, pemerintah, dan penyelenggara pemilu. “Ini patut diapresiasi. Ini dapat dijadikan motivasi bagi penyelenggara mempertahankan kinerjanya,” tandasnya. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO