Serunya Ribuan Santri di Jombang Saat Mudik Bareng

Serunya Ribuan Santri di Jombang Saat Mudik Bareng Para santri bersiap menaiki kereta. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Mudik atau pulang kampung merupakan hal yang paling ditunggu para santri, khususnya mudik untuk menyambut libur lebaran. Apalagi jika perjalanan mudik itu dilakukan bareng para santri lainnya, tentu bakal lebih seru.

Suasana itulah yang tampak di Stasiun Jombang. Ribuan santri dari berbagai pondok pesantren di Jombang yang hendak mudik, memadati stasiun. Mayoritas santri memang mudik menggunakan kereta api (KA).

Salah satunya adalah Nabila Safah (17), santri Pondok Pesantren (PP) Putri Walisongo, Cukir, Jombang. "Saya mau mudik ke Jakarta, ini sama 20 lebih teman satu pondok," kata santri asal Jakarta ini kepada wartawan di lokasi, Sabtu (25/5/2019).

Menurut Nabila, perjalanan mudiknya selalu seru karena bareng rekan sesama santri. Apalagi momen mudik kali ini bersamaan dengan libur sekolah semester genap.

Begitu KA Gaya Baru Malam memasuki Stasiun Jombang, ribuan santri yang sudah menunggu di peron stasiun, nampak tertib menuju ke tempat duduk masing-masing. Raut wajah ceria menunjukkan ketidaksabaran mereka untuk bertemu keluarga di kampung halaman.

Totok Kushindarto, Wakil Kepala Stasiun Jombang mengatakan, gelombang mudik santri terjadi mulai kemarin hingga dua hari ke depan, dikarenakan libur para santri sudah dimulai.
"Tujuan mudik para santri paling banyak ke Jakarta, Cirebon, dan Bandung. Ada juga yang ke Banyuwangi, Jember, dan Yogyakarta," terangnya.

Menurut dia, KA yang paling banyak dipilih para santri adalah kelas ekonomi. Seperti KA Gaya Baru Malam, Pasundan dan Sritanjung. (ony/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO