Gejolak Jalur Pasir Desa Jugosari, Kapolres dan Bupati Lumajang Turun Langsung Netralisir Warga

Gejolak Jalur Pasir Desa Jugosari, Kapolres dan Bupati Lumajang Turun Langsung Netralisir Warga Kapolres dan Bupati Lumajang turun langsung meredam gejolak antara warga dan sopir truk.

LUMAJANG, BANGSAONLINE.com - Setelah beberapa hari yang lalu Desa Jugosari, Kecamatan Candipuro bergejolak, Kapolres Lumajang AKBP Dr Muhammad Arsal Sahban bersama Bupati Lumajang, Thoriqul Haq turun langsung ke lokasi untuk meredam gejolak tersebut.

Dengan mengendarai trail, rombongan ini langsung menuju ke Dusun Jugosari, Desa Jarit, Kecamatan Candipuro yang mana memang menjadi konsentrasi massa. Sesampai di lokasi, baik Kapolres maupun Bupati Lumajang langsung mendengarkan aspirasi dari warga.

Para warga yang memang telah berkumpul ini menuturkan, bahwa beberapa hari yang lalu para sopir sempat mengintimidasi warga agar membuka blokade jalan yang membuat truk-truk pengangkut pasir tak bisa melewati jalan tersebut. Akhirnya warga pun membiarkaan jalan kembali dilalui oleh truk tersebut.

Para sopir ini berdalih, bahwa pemerintah Kabupaten Lumajang telah melanggar janjinya akan membangunkan jalan khusus bagi armada pasir tersebut, yang tak melewati perkampungan milik warga.

Namun faktanya, Dinas Pekerjaan Umum selaku yang bertanggung jawab dalam pembangunan jalan ini, kurang merampungkan 1,2 kilometer saja dan akses khusus untuk armada tambang dapat digunakan secara total.

Kapolres Lumajang, AKBP Dr Muhammad Arsal Sahban mengatakan kepada warga agar tetap menahan diri dan tak gegabah dalam menanggapi hal ini. “Negara ini adalah Negara hukum. Jangan sampai hal yang tak kita inginkan seperti kasus Salim Kancil dulu terulang kembali di wilayah Lumajang. Biarkan semua permasalahan kami yang menangani. Kalaupun memang ingin beraspirasi, kami siap memediasi. Tetapi ingat pesan saya, jangan sampai membuat kerusuhan, apalagi memprovokasi yang menyebabkan kegaduhan di tengah tengah masyarakat,” tandas Kapolres Lumajang, Rabu (20/02).

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO