Dirikan BKM, Harun Ingin Satukan Hati Menangkan Khofifah-Emil

Dirikan BKM, Harun Ingin Satukan Hati Menangkan Khofifah-Emil Harun Al Rasyid, Ketua BKM. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Demi kemenangan pasangan Khofifah-Emil, sudah ada delapan posko yang didirikan tersebar di Surabaya. Terbaru adalah Posko Barisan Kawan Khofifah-Emil (BKM) yang merupakan rumah relawan yang ingin menyatukan hatinya untuk memperjuangkan serta memenangkan Khofifah-Emil sampai dengan coblosan.

Ketua BKM, Harun Al-Rasyid menegaskan jika dipilihnya posko di Jl. Progo 5 Surabaya yang kebetulan masuk kompleks Taman Bungkul, karenanya tempat tersebut kebetulan sering digunakan nongkrong oleh masyarakat Surabaya dari semua kalangan.

"Di sini banyak sekali aktivitas masyarakat. Mulai dari kaki lima, anak muda sedang berkumpul sekaligus ada tempat ziarah mbah Bungkul. Tak salah kita mengambil tempat ini untuk posko karena di sini tempat berkumpulnya masyarakat Jatim dari semua kalangan," papar pria yang juga politikus asal Partai Golkar ini, Selasa (13/2).

Selain itu, di Jl. Progo ini mengenang nama besar HM. Said yang notabene adalah bapak pendiri Partai Golkar di Jatim. Selain perintis dari dasar kota Surabaya, yaitu mbah Bungkul. "Dengan begitu kita mengingatkan di jalan Progo ini banyak pejuang bagi Kota Surabaya," katanya.

"Setelah pengambilan nomor, maka posko ini adalah tempat segala macam untuk menyatukan strategi dan tekad. Siapapun yang ingin kemenangan dapat memanfaatkan rumah relawan ini," imbuh Harun yang asli Bangkalan Madura ini. (mdr/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO