Kemarau, Petani Kerek Pilih Tanam Bawang Merah

Kemarau, Petani Kerek Pilih Tanam Bawang Merah Petani kerek saat memanen bawang merah.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Tekstur tanah yang tadah hujan dan kondisi georafis Kabupaten Tuban membuat petani harus pintar-pintar menentukan komoditi apa yang akan ditanam saat musim kemarau tiba.

Petani Desa Margorejo, Kecamatan Kerek, misalnya, memilih menanam bawang merah sejak memasuki musim kemarau. 

Junaedi, salah seorang petani di desa Margorejo mengatakan bahwa penanaman bawang merah merupakan hal baru bagi petani di Desanya. "Meski dikatakan baru belajar, tapi hasilnya sudah menguntungkan bagi petani. Kami sudah panen enam kali, hasilnya berlipat dari tanaman yang seperti biasanya," katanya kepada Bangsaonline.com, Jum'at (8/09).

"Kami harap pemkab Tuban juga memperhatikan para petani di sini, termasuk PT Semen Indonesia yang pabriknya berdekatan dengan desa kami," ujar Junaedi.

Terkait keberadaan petani bawang merah di Desa Margorejo, Murtadji, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tuban enggan berkomentar saat dikonfirmasi. "Besok senin saja mas," katanya singkat. (tbn1/wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO