Peserta Festival Habiskan Rp 60 Juta untuk Satu Layang-layang

Peserta Festival Habiskan Rp 60 Juta untuk Satu Layang-layang Penikmat layang-layang memanfaatkan momen ini untuk berfoto ria. foto: suarasurabaya.net

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Para Penonton International Kite Festival 2016 menikmati berbagai macam layang-layang. Terutama layang-layang tiga dimensi (3D) dengan bentuk hewan. Layang-layang 3D ini di antaranya berbentuk kuda, kucing, juga beberapa hewan laut seperti ikan pari dan paus. Layang-layang paus, menurut panitia, adalah yang terpanjang yakni 32 meter.

Sayangnya, untuk menerbangkan layang-layang paus milik Kenny peserta asal Hongkong, membutuhkan angin yang lebih kencang.

"Ya, karena memang ukurannya yang besar. Kalau anginnya tidak kencang, susah terbangnya," kata Fauzi M Yos Ketua Panitia festival yang diadakan di area terbuka Side Area Long Beach Selatan, Pakuwon City dilansir suarasurabaya.net.

Ternyata, selain susah menerbangkannya, layang-layang yang terbuat dari parasut itu juga mahal di ongkos pembuatannya.

Kenny, pemilik layang-layang itu mengatakan, setidaknya membutuhkan biaya setara Rp 60 juta rupiah untuk pembuatannya.

Meski demikian, dia mengaku senang bisa mengikutkan layang-layangnya dalam festival di . "Saya senang bisa turut dalam festival ini. Layang-layang para peserta lain juga sangat bagus," katanya.

Sumber: suarasurabaya

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO