Petugas Damkar Surabaya saat melakukan pembasahan usai memadamkan api dari mobil Kijang LGX di Sukolilo
SURABAYA,BANGSAONLINE.com - Sebuah mobil tua jenis Toyota Kijang LGX terbakar di depan rumah warga di Jalan Semampir Tengah IIA, Medokan Semampir, Kecamatan Sukolilo, Jumat (9/1/2026) siang.
Kebakaran diduga dipicu korsleting listrik pada instalasi kendaraan.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.38 WIB. Api dengan cepat membesar hingga merambat ke bagian rumah milik pemilik kendaraan.
Mobil tersebut diketahui milik Reyhan Chandra Widianto (19), warga Jalan Semampir Tengah IIA/10, Sukolilo, Surabaya. Saat kejadian, kendaraan tengah dipanaskan oleh sopirnya.
Sopir mobil, Supatkan (66), warga Jalan Jemur Gayungan 01/35, Surabaya, mengaku pertama kali melihat percikan api muncul dari ruang mesin.
“Saya pada saat itu sedang memanasi mesin, dan tidak lama timbul percikan api di ruang mesin dan timbul kebakaran,” ujarnya.
Mengetahui mobilnya terbakar, pemilik langsung menghubungi Command Center 112 untuk meminta bantuan.
Sekitar 10 menit kemudian, petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya bersama posko terpadu wilayah timur tiba di lokasi.
Saat petugas datang, kondisi mobil sudah terbakar sekitar 80 persen. Api berhasil dipadamkan sebelum meluas lebih jauh ke bangunan rumah.
Terkait penyebab pasti kebakaran, Polsek Sukolilo masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. (rus/van)






