Sekelompok Gangster Bersajam Berulah di Tuban, Masyarakat Diminta Waspada

Sekelompok Gangster Bersajam Berulah di Tuban, Masyarakat Diminta Waspada Warung kopi berada di Desa/Kecamatan Semanding, Tuban, yang diserang sekelompok gangster bersenjata tajam.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Pada akhir-akhir ini, sedang mendapatkan teror aksi para sekelompok gangster yang membawa senjata tajam (sajam). Tak tanggung-tanggung, mereka telah menyerang sebuah warung kopi yang berada di Jalan Hayam Wuruk, Desa/ Kecamatan Semanding.

Kejadian perusakan hingga membuat luka-luka pengunjung dan pemilik warung tersebut terjadi pada Sabtu (30/12/2023) dini hari. Dalam aksi serangan para gangster itu membuat warung kopi milik Devix mengalami rusak pada bagian rolling door (pintu), meja, rombong kebab, serta beberapa gelas mengalami pecah.

"Saat itu ada yang masi ngopi sekitar 7 orang. Tiba-tiba dari jalan raya ada gerombolan pemotor yang melempari warung menggunakan batu sambil mengacungkan sajam," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (2/1/2024).

Tak hanya itu, setelah melempari warung mereka juga masuk ke dalam warung dan memukuli pengunjung serta merampas ponsel. Akibat serangan itu, 2 pengunjung mengalami luka parah karena dipukuli.

"Juga ada dua HP yang dirampas," kata Devix.

Di sisi lain terdapat pula aksi sekelompok pemuda yang membawa celurit atau sajam yang terjadi di kawasan Jalan Raya menuju Merakurak, pada Kamis (28/12/2023) sekira pukul 03.00 WIB. 

Sambil mengendarai motor mereka terus menyoncongkan sajam yang dibawanya. Keberadaan ulah para gangster tersebut tentu membuat masyarakat resah karena khawatir menjadi sasaran amukan para gangster itu.

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO