Peringati HUT Lalu Lintas ke-66, Polres Kediri Gelar Baksos untuk Anak Yatim

Peringati HUT Lalu Lintas ke-66, Polres Kediri Gelar Baksos untuk Anak Yatim Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono saat menyerahkan bingkisan kepada salah satu anak yatim usai divaksin. (foto: Ist.)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Lalu Lintas Bhayangkara ke-66, Satlantas Polres Kediri mengadakan kegiatan bakti sosial kemanusiaan. Salah satu kegiatan bakti sosial kemanusiaan yang dilakukan oleh Satlantas Polres Kediri mengadakan vaksinasi kepada anak di bawah 18 tahun. Kegiatan dilaksanakan di Aula Graha Jana Nuraga Mapolres Kediri, Jumat (17/9/2021) pagi.

"Hari ulang tahun lantas ke-66 kami mengadakan vaksinasi dan pengangkatan anak asuh, terutama kepada anak yatim piatu yang orang tuanya terdampak ," kata Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono, Jumat (17/9).

Ia mengungkapkan, di Kabupaten Kediri ada lebih dari 250 anak yang orang tuanya meninggal karena .

"Untuk pengangkatan anak asuh saat ini kami mengangkat 200 anak-anak. Mereka ada yang bapak dan ibunya meninggal dunia karena ," ujarnya.

Dalam program ini, setiap anggota lalu lintas bertanggung jawab untuk mengangkat 1 anak sebagai anak asuh. Anggota lalu lintas ini nanti akan membantu dalam bidang pendidikan apabila terdapat kesulitan.

"Harapannya dengan pengangkatan anak asuh dapat meringankan beban anak itu sendiri maupun orang tuanya," pungkasnya.

Lihat juga video 'Detik-Detik Warga Desa Lokki Maluku Nekat Rebut Peti Jenazah Covid-19':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO