Bawaslu se-Jatim Serahkan Santunan ke Keluarga Gus Yaqub, Komisioner Bawaslu Surabaya yang Wafat

SURABAYA, BANGSAONLINE.COM - Secara simbolis, Bawaslu se-Kabupaten/Kota di Jatim menyerahkan santunan untuk keluarga almarhum Yaqub Baliyya Al-Arief, Kordiv. HDI dan Humas, Bawaslu Kota Surabaya yang meninggal dunia karena sakit, Kamis (11/21).
"Alhamdulillah, penggalangan dana belasungkawa amanat sahabat bawaslu se-Jatim telah disampaikan ke rekening almarhum, yang secara simbolis diserahkan oleh pak Hidayat. Ya semoga santunan ini sedikit banyak membantu meringankan beban keluarga almarhum dan segala amal sahabat akan menjadi jalan barokah," ujar Muhammad Agil Akbar, Ketua Bawaslu Surabaya di kantor Bawaslu Jalan Tenggilis Mejoyo, usai menggelar Yasin dan Tahlil hari ke-7 almarhum Yaqub Baliyya Al-Arief, Selasa (16/2/2021).
Dalam kesempatan lain, penyerahan santunan ini diserahkan Hidayat, Kordiv. Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga, Bawaslu Surabaya yang mewakili rekan-rekan Bawaslu Kabupaten/kota di Jatim di rumah duka Jalan Menanggal IV Gg. Moris No. 4, Selasa (16/2/2021).
Penyerahan santunan Bawaslu Kabupaten/kota di Jatim ini dilakukan setelah menggelar Yasin dan Tahlil hari ke-7 yang digelar di kantor Bawaslu Surabaya Jalan Tenggilis Mejoyo 1 Surabaya. Sedang penyerahan secara simbolis dilakukan di rumah duka yang diterima Istri dan keluarga Almarhum Yaqub Baliyya Al-Arief. (nf)
BACA JUGA :
Panwascam Sayangkan Santunan 'Ala Kadarnya' dari Komisoner se-Jatim Untuk Gus Yaqub
Gus Yaqub, Komisioner Bawaslu Surabaya Meninggal, Sebelumnya Chat 11 Februari Pulang
Pemkab Pamekasan Gelar Tahlil dan Doa Bersama Atas wafatnya RKH Abdul Hamid
Perubahan Budaya Bawaslu Berbasis Digital dalam Pandemi Covid-19
BERITA POPULER
- Iptu Agnis Juwita, Kapolsek Wanita Pertama di Sedati Sidoarjo, Sosok Kartini Masa Kini
- Anggota Satlantas Polresta Sidoarjo Berhasil Amankan Mobil Curian Asal Pamekasan
- Isu Reshuffle Menguat, Ning Lia Usulkan Kiai Asep dan Prof Ridlwan Nasir Gantikan Nadiem Makarim
- Pastikan Sembako Aman, Satgas Pangan Pasuruan Sidak Sejumlah Pasar
- Mas Bup Dhito dan Mbak Dewi Rapat Kerja Bersama Kades se-Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri