Tambah 17 Orang, Positif Covid-19 di Gresik Sudah Tembus 713 Orang

Tambah 17 Orang, Positif Covid-19 di Gresik Sudah Tembus 713 Orang Peta sebaran Covid-19 di Gresik.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Update terbaru kasus Covid-19 di Kabupaten , ada tambahan 17 pasien tekonfirmasi positif, Rabu (1/6). Dengan demikian, total menjadi 713 pasien positif Covid-19, dengan rincian 72 orang meninggal dunia, 84 orang sembuh, dan 557 orang dalam perawatan.

Pada hari yang sama, juga ada tambahan 2 positif Covid-19 sembuh, 2 positif Covid-19 meninggal dunia, dan 2 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) meninggal.

Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 , Tarso Sagito S.H., M.Hum. mengungkapkan, 2 pasien positif yang meninggal berasal dari Desa Telogopatut Kecamatan , dan Desa Suci Kecamatan Manyar.

"Sementara 2 pasien sembuh dari Desa Pengalangan Kecamatan Menganti, dan Desa Banyuurip Kecamatan Kedamean. Sedangkan 2 PDP meninggal dari Desa Balongtanjung Kecamatan Benjeng, dan Desa Sidorukun Kecamatan Manyar," ujar Tarso melalui keterangan tertulis yang disampaikan kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (1/6) malam.

Adapun tambahan 17 positif Covid-19, Tarso merinci, 4 orang dari klaster Surabaya, 1 orang dari klaster transmisi lokal, dan 12 orang masih dalam pendalaman.

Dalam kesempatan ini, Tarso juga menyampaikan data Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19, yang naik menjadi 595, ada penambahan 9 orang. Dengan rincian 42 orang meninggal, 171 orang selesai pengawasan, dan 382 orang dalam pengawasan.

Untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga naik menjadi 1.397, ada penambahan 13 orang. Orang Dalam Resiko (ODR) naik menjadi 1.211, ada penambahan 5 orang. Sedangkan Orang Tanpa Gejala (OTG) menjadi 333. (hud/rev)

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO