Turnamen Futsal Sarungan Kembali Meriahkan Peringatan Hari Santri Nasional di Kota Pasuruan

Turnamen Futsal Sarungan Kembali Meriahkan Peringatan Hari Santri Nasional di Kota Pasuruan Sejumlah bocah anggota drumband saat pembukaan turnamen futsal sarungan.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Masih dalam rangkaian memperingati ke-4 tahun 2019, Pemerintah menyelenggarakan turnamen futsal sarungan. Kegiatan tersebut bertempat di GOR Untung Suropati dan secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) , Drs. H. Hardi Utoyo, M.Si, Senin (14/10) lalu.

Dalam sambutannya, Kepala Disparpora Hardi Utoyo mengatakan futsal sarungan ini merupakan olahraga non prestasi, dan menjadi satu-satunya kegiatan unik dan menarik yang ada di Jawa Timur bahkan di seluruh Indonesia.

" merupakan salah satu daerah yang membidani lahirnya olahraga non prestasi futsal sarungan ini. Oleh karena itu, saya berharap agar eksistensi kegiatan ini senantiasa tetap dapat dipertahankan dan sangat memungkinkan menjadi salah satu ikon olahraga yang ada di ," katanya.

Ia berterima kasih, khususnya kepada segenap pengurus PCNU yang telah bekerja sama dalam mensukseskan kegiatan ini. Kegiatan ini diharapkan mampu menjalin silahturrahim dan kerja sama yang baik antar Pemerintah , PCNU , dan lembaga pondok pesantren.

"Selamat bertanding, jaga sportivitas, dan jaga kesehatan. Ke depan diharapkan agar kegiatan ini lebih dioptimalkan dan ditingkatkan kuantitas dan kualitasnya dengan mengundang seluruh pondok pesantren di Jawa Timur," tukas Kadispora saat membuka turnamen.

Lihat juga video 'Heboh, Bayi Diduga Hasil Hubungan Gelap Ditemukan Warga Kota Pasuruan di Saluran Irigasi Sawah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO