Bedah Rumah TMMD ke-106 Bangkitkan Semangat Hidup Iswanto dan Keluarga

Bedah Rumah TMMD ke-106 Bangkitkan Semangat Hidup Iswanto dan Keluarga Satgas TMMD saat mengerjakan rehab RTLH milik Iswanto.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Iswanto (50), warga Desa Sumbersalak Kec Donomulyo Kab. Malang, tergolong keluarga yang kurang mampu. Sehari-harinya ia hanya bekerja sebagai buruh tani dan penghasilannya hanya cukup untuk kebutuhan makan bersama istri dan anak-anaknya.

Kondisi rumahnya yang sudah mulai rusak termakan usia, membuat dirinya setengah putus asa kalau memikirkan kediamannya. Namun itulah kondisinya. Ia tidak bisa berbuat apa-apa.

Namun, semangat hidupnya kembali muncul setelah kedatangan Babinsa bersama Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Arh Jumawi yang melakukan pendataan beberapa bulan yang lalu. Dirinya berdoa dan setengah berharap agar benar-benar ada bantuan perbaikan rumah.

Saat ditemui pada Senin (07/10/2019), Iswanto tampak semangat sekali. Apalagi material bangunan berdatangan, serta rumahnya dibongkar dan diperbaiki untuk menjadi lebih layak huni melalui program RLTH TMMD Ke 106.

"Kini semangat hidup saya kembali bangkit. Saya sangat gembira sekali dapat program RLTH TMMD ke-106 ini. Terima kasih bapak TNI dan kepada semua yang memperdulikan kondisi keluarga saya ini," ujarnya sambil matanya berkaca-kaca.

Kini rumah Iswanto dilakukan pembongkaran dan langsung dilakukan perbaikan menjadi rumah yang lebih layak dan sehat, dengan kontruksi bangunan yang lebih kokoh. Harapannya, kehidupan Iswanto menjadi lebih baik dan sejahtera.

Komandan Kompi Satgas TMMD Lettu Inf Sudiyono menjelaskan bahwa bedah rumah merupakan salah satu program dalam TMMD ke-106 kali ini. Sasaran utamanya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat kurang mampu seperti Iswanto ini.

"Untuk personel yang mengerjakan di setiap rumah terdiri dari personel TNI bekerja bersama dengan masyarakat," tuturnya. (dev/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO