PT Pertamina MOR V Jatim Pastikan Ketersediaan Premium di Pacitan Masih Mencukupi

PT Pertamina MOR V Jatim Pastikan Ketersediaan Premium di Pacitan Masih Mencukupi Rustam Aji, Unit Manager Communication dan CSR Pertamina MOR V Jatimbalinus.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - PT Pertamina MOR V Jatim memastikan stok BBM di Kabupaten Pacitan, khususnya jenis premium, masih mencukupi untuk mengantisipasi melonjaknya permintaan saat puncak arus mudik Lebaran 1.440 H. Pernyataan tersebut disampaikan Unit Manager Communication dan CSR Pertamina MOR V Jatimbalinus, Rustam Aji, Selasa (4/6).

Menurutnya, bahwa di Pacitan selama ini terdapat 8 lembaga penyalur BBM. Dua di antaranya adalah SPDN. Dari 6 SPBU di Pacitan tersebut, ada 3 SPBU yang masih menyalurkan Premium, yaitu SPBU 54.635.01, SPBU 54.635.02, dan SPBU 54.635.04. 

"Suplai ke delapan lembaga penyalur tersebut dikirim dari terminal BBM Boyolali, yang lebih dekat lokasinya," kata Rustam Aji dalam siaran persnya yang disampaikan melalui aplikasi chatting WhatsApp.

Dalam kesempatan ini, Rustam juga mengatakan bahwa Pertamina memberikan fasilitas kredit kepada SPBU dengan term of payment sampai dengan 3 hari, selama masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2019.

Dengan fasilitas ini, SPBU bisa melakukan pembayaran atau penebusan di belakang setelah BBM dikirim. Sedangkan dalam kondisi normal, SPBU harus membayar atau melakukan penebusan dulu melalui transfer bank, setelah itu baru BBM dikirimkan ke SPBU.

"Masyarakat juga dapat berpartisipasi aktif dalam upaya peningkatan pelayanan Pertamina, dan melaporkan apabila terjadi kendala dan hambatan distribusi produk Pertamina melalui contact Pertamina di nomor 135," pesannya. (yun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO