UPT Puskesmas Gondang Diverifikasi, Tarian Bocah Mojokerto Pukau Rombongan Kementerian PPPA

UPT Puskesmas Gondang Diverifikasi, Tarian Bocah Mojokerto Pukau Rombongan Kementerian PPPA Anak-anak Mojokerto yang menyuguhkan atraksi tarian menyambut kedatangan rombongan tim Kementerian PPPA.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Atraksi anak-anak menyambut kedatangan rombongan tim verifikasi lapangan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia di Mojokerto, Rabu (15/5).

Aksi penyambutan yang dilakukan Pemkab Mojokerto terkait penghargaan kategori Pelayanan Ramah Anak (PRA) Terbaik pada UPT Puskesmas Gondang, mendapat apresiasi dari pihak Kementerian RI.

Demikian dengan Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi beserta Wakil Ketua TP PKK Yayuk Pungkasiadi. Wabup mengatakan bahwa PRA di puskesmas dilakukan berdasarkan pemenuhan, perlindungan, dan penghargaan atas hak-hak anak sesuai prinsip-prinsip perlindungan anak.

“Prinsip perlindungan anak yaitu non diskriminasi, kepentingan terbaik bagi anak, hak untuk hidup, kelangsungan hidup dan perkembangan, serta penghargaan terhadap pendapat anak,” kata wabup.

Komitmen Pemerintah Kabupaten Mojokerto dalam pemenuhan hak anak, juga diwujudkan dengan membentuk wadah juga dibentuk untuk mewujudkan komitmen tersebut, salah satunya yakni Forum Anak Majapahit.

Wabup menilai anak-anak masa kini telah berkembang menjadi pribadi yang lebih terbuka, kritis, namun cerdas. Diperlukan adanya suatu wadah untuk menampung dan mengarahkan.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO