Ketua PCNU Pacitan: Jangan Ada Lagi Perbedaan

Ketua PCNU Pacitan: Jangan Ada Lagi Perbedaan KH. Mahmud, Ketua PCNU Pacitan.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Ketua PCNU Kabupaten Pacitan KH Mahmud menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat di Indonesia, khususnya Pacitan, atas terselenggaranya pileg dan pilpres secara lancar, damai, dan demokratis.

"Ini awal yang baik dan indah, pemilu dapat berjalan sebagaimana yang diharapkan bersama," kata Mahmud, Sabtu (20/4).

Selain itu, atas nama kepengurusan NU di daerah, ia juga bangga dengan tingginya angka partisipasi pemilih yang mencapai hampir 80 persen lebih. "Soal hasil, mari kita serahkan sepenuhnya ke lembaga yang berwenang, yaitu KPU. Kita harus sabar menahan diri sambil menunggu keputusan final dari lembaga penyelenggara pemilu tersebut," pesan dia.

Mahmud yang juga sebagai dosen salah satu perguruan tinggi swasta terkemuka di Pacitan ini meminta, agar masyarakat tetap tenang dan saling menjaga kerukunan.

"Jangan mudah terhasut oleh isu-isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. Apalagi saling klaim kemenangan sebelum ada keputusan resmi dari KPU. Mari kembali bersatu, jangan saling memprovokasi satu dengan lainnya. Sebab pada dasarnya, kita ini semua bersaudara. Jaga persaudaraan dan kerukunan diantara sesama. Pemilu telah usai, sudah tidak ada lagi perbedaan," jelas dia.

"Karena pemilu sudah berlalu, masyarakat harus kembali bekerja sesuai bidang tugasnya masing-masing. "ulailah beraktivitas mencari nafkah. Selain itu, mari kita lebih meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT," ajaknya. (yun/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO