Tanya Jawab Islam: Syarat dan Tata Cara Salat Jamak

Tanya Jawab Islam: Syarat dan Tata Cara Salat Jamak Dr. KH. Imam Ghazali Said

>>>>>> Rubrik ini menjawab pertanyaan soal Islam dalam kehidupan sehari-hari dengan pembimbing Dr. KH. Imam Ghazali Said. SMS ke 081357919060, atau email ke bangsa2000@yahoo.com. Jangan lupa sertakan nama dan alamat. <<<<<<

Pertanyaan:

Assalamualaikum wr wb, saya ingin menanyakan salat yang bisa dijamak taqdim atau takkhir itu apa saja. Misalnya setelah Dhuhur langsung jamak taqdim salat Ashar dan sebaliknya. Dan bagaimana apabila dalam perjalanan itu Maghrib sudah lewat tapi belum salat apa bisa dijamak takhir dengan isyak. Mohon penjelasannya Kiai dan terim akasih.

Walalaikum salam wr wb. (Anis, Lamongan)

Jawaban:

Salat jamak adalah salat yang menggabungkan antara dua salat dilakukan pada satu waktu yang sama, dikarenakan uzur yang diperbolehkan untuk jamak. Jika salat jamak itu dilakukan di awal dinamakan jamak taqdim, dan jika dilakukan di akhir dinamakan jamak takhir. Dan salat yang bisa dijamak adalah Duhur dengan Ashar dan Maghrib dengan Isyak. Dan tidak ada jama bagi salat Subuh.

Sahabat Anas bin Malik melaporkan hadis bahwasannya:

كان رسول الله صلى الله عليه وسلم إذا رحل قبل أن تزيغ- تميل ظهرا- الشمس، أخر الظهر إلى وقت العصر، ثم نزل يجمع بينهما، فإن زاغت قبل أن يرتحل صلى الظهر، ثم ركب.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO