Emil Dardak: Jika Terpilih, Saya Masih Memimpin Trenggalek hingga 2019

Emil Dardak: Jika Terpilih, Saya Masih Memimpin Trenggalek hingga 2019 Emil Dardak saat ziarah ke makam Bung Karno.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Bakal calon wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak memastikan masih akan memimpin Trenggalek sampai 2019 jika nanti terpilih mendampingi Khofifah Indar Parawansa dalam 2018. Hal itu disampaikan bupati Trenggalek itu saat menghadiri deklarasi dukungan pasangan Khofifah-Emil oleh relawan Arek Jatim, Minggu (10/12).

"Saya tidak akan begitu saja meninggalkan amanah yang diberikan masyarakat Trenggalek pada saya. Saya ini tidak tinggal gelanggang colong playu (meninggalkan tanggung jawab begitu saja)," tegas Emil kepada wartawan, Minggu (10/12).

Emil menyangkal jika dirinya tidak bertanggungjawab pada tugasnya sebagai Bupati Trenggalek. Karena meski masih dua tahun memimpin Trenggalek, Emil mengklaim telah banyak menorehkan prestasi bagi kemajuan hidup masyarakat Trenggalek. Di antaranya telah mengembangkan kota baru pusat perdagangan Panggul, dan saat ini dikembangkan alun-alun yang terbagus di pesisir Selatan Jawa Timur.

"Selama dua tahun telah banyak hal yang kita lakukan bersama. Perbaikan di segala bidang juga telah kami lakukan. Di antaranya Trenggalek yang selama bertahun-tahun kehilangan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), predikat itu kembali bisa kita raih. Piala Adipura yang jarang mampir, juga berhasil kita bawa pulang ke Trenggalek," papar Emil.

Selain menghadiri deklarasi dukungan Arek Jatim, Emil Elistianto Dardak juga menyempatkan nyekar ke makam Bung Karno, di Kelurahan Berndogerit, Kota Blitar. (blt1/tri/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO